Mengenal Cianjur dari Berbagai Sudut

Nasi Menjadi Makanan Pokok

0
Cianjur merupakan salah satu Kabupaten yang ada di Jawa Barat dan mayoritas penduduknya adalah mengkonsumsi nasi. Nasi ini terbuat dari tanaman padi, selain di Cianjur, nasi juga dikonsumsi di hampir semua daerah di dan oleh beberapa negara di Asia.

 

Kira-kira apalagi hal menarik dari nasi ini ya …….. mari kita cari tahu.

 

Siapa yang tak kenal nasi ?? merupakan pokok orang bahkan ada yang bilang belum makan gara-gara belum Makan nasi. Nasi tidak hanya menjadi pokok orang saja, ternyata juga menjadi pokok di berbagai negara.

 

Nasi hampir dikonsumsi setengah dari populasi dunia, dari 10 negara yang mengkonsumsi 9 diantaranya berasal dari benua Asia. Tiga besar negara yang mengkonsumsi terbanyak nasi adalah Cina India dan Indonesia.

 

Sebelum nasi bisajikan dengan aneka lauk-pauk yang lezat,  nasi itu berasal dari tanaman padi. Tanaman padi atau yang punya nama latin Oryza Sativa, biasanya ditanam di sawah. Padi akan tumbuh subur di daerah yang bersuhu panas dan mempunyai curah hujan tinggi.

 

Tanaman padi akan dirawat dengan diberi pupuk, padi kemudian akan berbunga hingga menjadi gabah, gabah merupakan bulir padi yang terbungkus oleh sekam atau kulit padi, nah gabah inilah yang nantinya akan digiling untuk menghilangkan kulit padi lalu akan menjadi beras.

 

Nah beras ternyata juga beragam jenisnya loh teman-teman,  ada beras hitam,  beras mati, beras merah,  beras risotto,  beras arborio,  dan masih banyak lagi. Bagi orang Nasi merupakan karbohidrat utama meskipun masih ada jenis karbohidrat lainnya seperti ubi, singkong, jagung, kentang, dan masih banyak lagi.
Sepiring nasi mengandung 204 kalori,  jika mengkonsumsinya lebih banyak maka jumlah kalorinya juga akan lebih banyak. Selain dijadikan nasi putih, nasi bisa diolah menjadi berbagai masakan misalnya nasi goreng atau nasi uduk.

 

Berbeda olahan tentu saja kalau yang dihasilkan juga beda, selain karbohidrat nasi juga mengandung lemak, protein, serat dan kalium. Tapi meski banyak nilai plusnya, mengkonsumsi nasi juga ada minusnya loh.

 

Nasi putihnya indeks glikemik paling tinggi dibanding sumber karbohidrat lainnya. Kandungan karbohidrat di dalam nasi cepat sekali diolah oleh tubuh menjadi gula darah.
Nah kalau nggak segera dibakar energi, ini gampang banget disimpan jadi cadangan lemak.  Oh ya kalau kita kelebihan gula darah bisa beresiko terkena diabetes.

 

Kenapa bisa begitu ya ?? padahal nasi sudah dikonsumsi sejak zaman dahulu loh. Nah ternyata karena orang zaman dahulu berbeda dengan zaman sekarang.
Zaman nenek moyang kita dulu masih lebih banyak bergerak dan selain itu orang zaman dahulu juga sangat bervariasi mengkonsumsi karbohidrat, tidak hanya nasi saja.

 

Sebenarnya tidak ada yang salah kalau kita makan nasi asal diimbangi dengan sehat lainnya.

 

Oh ya jangan lupa juga untuk rajin berolahraga ya teman-teman. Nah sampai di sini dulu ya teman-teman sampai jumpa di fakta menarik lainnya.
Leave A Reply

Your email address will not be published.