Mengenal Cianjur dari Berbagai Sudut

Merawat Ayam Bangkok Muda Agar Menjadi Petarung

0

Halo sahabat KUY.

Apa kabar peternak sukses seluruh … Bagaimana kabarnya ??

Semoga kita selalu baik-baik saja dan selalu dimudahkan dalam mencari rezeki. Kali ini kita akan membahas tentang merawat ayam bangkok muda dengan benar agar hasilnya maksimal.

Ayam bangkok yang muda merupakan ayam yang harus diperhatikan perawatannya secara lebih maksimal dibandingkan dengan pejantan kandang ataupun pacek kandang siap.

Hal ini karena ayam berusia muda atau lancuran masih dalam proses pertumbuhan yang lebih baik kedepannya. Perawatan ayam yang masih berusia muda tidak boleh asal-asalan karena proses pembentukan kualitas ayam juga akan ditentukan di usianya yang muda tersebut.

Dampak dari perawatan di usia muda ini sangatlah bergantung dengan kualitas ayam saat setelah berusia dewasa nanti atau dengan kata lain ayam tersebut sudah siap.

Kesalahan fatal merawat ayam bangkok muda

Beberapa kesalahanyang sering dilakukan dalam merawat ayam bangkok muda adalah :

  • Penyediaan tempat yang buruk buat ayam atau kondisi kandang yang tidak ideal sehingga tidak nyaman buat ayam bangkok dan mengakibatkan stress.
  • Jenis pakan yang diberikan kurang bagus, dan mengakibatkan pertumbuhannya buruk.
  • Ayam muda sering mendapat perlakuan diskriminasi dari ayam lain atau ayam yang sudah dewasa, sehingga membuat mentalnya lemah ketika bertarung.
  • Ayam muda kerap melakukan pertarungan demi merebut kepemimpinan antara satu dengan yang lain.
  • Kesalahan terakhir mengawinkan ayam muda terlalu dini, padahal usianya belum mateng.

yang harus disiapkan untuk ayam bangkok muda

Kita harus rutin setiap hari memberi makan ayam bangkok muda namun juga tepat waktu sesuai jadwal. Contohnya apabila sobat biasa memberinya makan pukul  7 pagi maka setiap hari harus rutin jam  7 pagi juga.

Adapun soal jenis pakan ayam bangkok maka disesuaikan usia mereka. Dan kami sudah memberikan ulasan di bawah mengenai perawatan ayam bangkok di setiap usia mereka beserta yang tepat untuk pertumbuhannya.

Namun pakan yang paling baik untuk ayam bangkok adalah jagung dan beras merah. Bagi pecinta sabung ayam biasanya memberikan tambahan vitamin dan nutrisi agar menjadi petarung yang hebat.

Mereka memberi multivitamin B kompleks dua hari sekali pada malam hari. Sebab, di malam hari kondisi ayam sedang tenang, sehingga multivitamin tersebut lebih mudah dicerna dan lebih cepat menjadi tenaga tarung untuknya.

Untuk ayam bangkok yang sedang menurun mental bertarungnya, sudah tidak agresif lagi maka kami sarankan untuk memberinya tambahan berupa pakan hidup seperti jangkrik, kroto hidup dan anak tikus. Dengan begitu ayam bangkok anda akan segera pulih dan kembali agresif.

Memandikan ayam bangkok muda

Banyak yang menganggap remeh dalam hal memandikan ayam, padahal kalau dilakukan asal asalan bisa merusak bulu dan kualitas bertarungnya.

Maka dari itu ikutilah langkah langkah dari kami memandikan ayam yang benar:

  • Mandikan ayam pada pukul 8 pagi dengan cuaca sedang tidak hujan.
  • Siapkan air bersih dari sumur, jangan air hangat bisa merusak jaringan pertumbuhan bulu ayam.
  • Jangan memakai sabun.
  • Pegangi ayam, dielus elus sampai ia tenang.
  • Ambil air sedikit, usap di bagian kepala.
  • Siram dengan air dari leher hingga pangkal tengkuk.
  • Ambil kain atau handuk lalu usap air yang ada di leher tadi sampai ke bagian ujung bawah (tujuannya agar leher tidak terlalu banyak terkena air maka cukup diusap dengan kain atau handuk saja).
  • Bersihkan area kloaka, di sana terdapat banyak kotoran maka harus benar benar bersih.
  • Basuh punggung, ketiak, kaki dan sayap ayam dengan handuk yang sudah dibasahi. Ingat cukup dilap saja jangan disiram air, karena merusak bulu dan keindahan warnanya.
  • Terakhir, bersihkan dubur ayam hingga bersih.

Menjemur ayam bangkok muda

Setelah mandi keringkan ayam dengan menjemurnya di bawah sinar matahari pagi. Makanya kami sarankan memandikan ayam pada pukul 8 supaya habis mandi bisa dijemur.

Masukkan ayam ke dalam kurungan, jangan lupa beri alas berupa kayu atau bebatuan untuk menghindari ayam guling guling dan kotor lagi.

Kemudian letakkan di luar rumah yang terdapat sinar matahari. Cukup jemur hingga pukul 10 pagi saja. Selebihnya, sinar matahari sudah tidak mengandung vitamin D lagi yang baik untuk pertumbuhan tulang dan bulu ayam bangkok.

Melatih ayam bangkok muda

Apabila anda menginginkan ayam aduan Anda tangguh dan kuat maka harus melatihnya terlebih dahulu. Lakukan latihan fisik seperti pernafasan dan otot, misalnya dengan melatih lompatan, kliter, renang dan lain sebagainya.

Perhatikan juga kadar kesanggupan ayam anda jangan terlalu berlebihan malah bisa merusak ayamnya. Jangan sampai anda melakukan kesalahan-kesalahan seperti ini :

  • Menjemur ayam terlalu lama
  • Memandikan ayam yang belum cukup umur
  • Memandikan ayam memakai air hangat
  • Melatih ayam dengan mengangkat dan melemparnya ke udara
  • Melatih ayam dengan barbel atau pemberat kaki
  • Mengangkat ayam dengan memegang bulu ekornya
  • Mengabar ayam belum cukup umur
  • Mengabar ayam secara berlebihan
  • Memilih lawan abar yang tidak sesuai
  • Kurangny perawatan seusai latihan
  • Kesalahan saat melagakan ayam

Baiklah demikian penjelasan lengkap tentang cara merawat ayam bangkok aduan muda yang baik dan benar agar kuat dan sehat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.