Mengenal Cianjur dari Berbagai Sudut

Menuju Hari Jadi Cianjur, Ini Tradisi Dan Kuliner Khas Cianjuran Banget!

0

– Kota santri ini adalah sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Barat, . Kabupaten ini dikenal karena kekayaan budaya, tradisi, dan keindahan alamnya.  sendiri sudah berjalan hampir 346 lamanya kini di 12 Juli 2024 usia kota ini sudah berumur 347.

Tahun ini, kabupaten merayakan ulang tahunnya yang ke-347 dengan penuh semangat dan kebanggaan akan warisan budayanya yang kaya. Sebagai sebuah daerah yang kaya akan tradisi dan khas, perayaan ini tidak hanya menjadi momen untuk merayakan sejarahnya, tetapi juga untuk memperkuat identitas dan kebersamaan masyarakatnya.

Berikut Tradisi Dan Khas Cianjur Dalam Rangka Menyambut Hari Jadi  yang ke-347

1. Kuda Kosong

Salah satu daya tarik utama dalam perayaan budaya Cianjur adalah Kuda Kosong. Kuda ini, tanpa penunggang dan dihiasi jubah hijau, selalu menjadi pusat perhatian. Iringan Kuda Kosong dilengkapi dengan pasukan yang berpakaian seperti pengawal kerajaan, serta tiga orang pengawal yang membawa kotak berisi tiga butir biji cabai, tiga butir beras, dan tiga butir lada. Ritual ini penuh simbolisme dan memikat siapa pun yang menyaksikannya.

Baca Juga: 

Merehabilitas Harapan Mahasiswa

2. Pencak Silat

Pencak Silat Cianjur, yang dikenal dengan nama “Maempo Cikalong,” memiliki akar yang dalam di desa Cikalong, Kabupaten Cianjur. Seni bela diri ini telah berkembang pesat dan menyebar luas, khususnya di Jawa Barat dan seluruh Nusantara. Teknik-teknik dari aliran ini menjadi bagian integral dari banyak perguruan pencak silat. Selain pencak silat, Cianjur juga dikenal dengan warisan budaya Sunda lainnya seperti musik kecapi suling, klompen Cianjuran, dan pakaian tradisional Cianjuran.

3. Karinding

Karinding adalah alat musik tradisional yang terbuat dari bambu atau pelepah enau. memainkannya adalah dengan menggunakan mulut dan pukulan jari tangan, menghasilkan bunyi yang unik dan bernada rendah. Alat musik ini diciptakan oleh leluhur petani Sunda dan menjadi salah satu simbol kebudayaan Cianjur.

Baca Juga:

 Cara Mudah Membuat Ayam Filet Saus Tiram yang Enak dan Praktis

4. Geco

Geco adalah makanan khas Cianjur yang terbuat dari taoge (toge) dan tauco. Geco telah ada sejak 1947 dan mulai populer pada 1960. Hidangan ini menjadi favorit semua kalangan, dari orangtua hingga anak-anak. Sekilas mirip dengan toge goreng, tetapi yang membedakan adalah bumbu tauco yang memberikan rasa unik dan khas. Keunikan rasa tauco ini yang membuat Geco begitu digemari.

5. Tauco Cianjur

Tauco adalah bumbu khas yang terbuat dari biji kedelai yang telah direbus, dihaluskan, dan dicampur dengan tepung terigu, kemudian dibiarkan hingga tumbuh jamur. Bumbu ini menjadi elemen penting dalam banyak masakan tradisional Cianjur dan memberikan cita rasa yang khas.

Dalam menyambut hari jadi Cianjur, Tradisi-tradisi ini tidak hanya memperkaya budaya Cianjur tetapi juga memperkuat identitasnya. Setiap perayaan ulang tahun Cianjur menjadi momen yang tepat untuk mengenang dan melestarikan warisan budaya yang telah ada selama berabad-abad. Tradisi ini membawa kita lebih dekat dengan akar budaya dan mengingatkan kita akan kekayaan yang dimiliki oleh daerah ini

Leave A Reply

Your email address will not be published.