Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, terkenal dengan pesona alamnya, termasuk deretan curug atau air terjun yang menawan. Selain keindahannya, curug-curug ini menawarkan pengalaman unik yang membuat healing di alam terbuka semakin memikat. Berkemah di sekitar curug bisa menjadi pilihan tepat untuk menikmati keindahan tersebut secara maksimal. Berikut adalah tiga curug di Cianjur yang menyediakan area camping.
1. Curug Ngebul
Curug Ngebul di Cianjur Selatan memikat dengan keindahan alamnya yang masih asri. Dikelilingi oleh hamparan hijau yang luas, curug ini menjadi destinasi ideal untuk berkemah dan melepas penat. Meski akses menuju Curug Ngebul tidak selalu mulus, keindahan yang ditawarkan sepadan dengan usaha yang dikeluarkan.
Di sekitar curug terdapat lapangan rumput yang luas, ideal untuk mendirikan tenda. Pengunjung dikenakan tarif Rp15.000 per orang untuk berkemah. Alamat Curug Ngebul berada di Kampung Rawasoro, Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur.
2. Curug Citambur
Dengan ketinggian 130 meter, Curug Citambur di selatan Kabupaten Cianjur menawarkan panorama spektakuler. Area camping di Curug Citambur hanya berjarak 10 menit berjalan kaki dari lokasi air terjun, berada di puncak bukit kecil yang menyajikan pemandangan langsung ke air terjun dan pepohonan sekitar.
Berkemah di sini memberikan pengalaman tersendiri, dengan aliran air terjun yang dingin dan segar. Tarif berkemah di sekitar Curug Citambur adalah Rp15.000. Lokasi Curug Citambur terletak di Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur.
3. Curug Ciastana
Curug Ciastana menawarkan keunikan dengan dua aliran air terjun yang berbeda ketinggian, lengkap dengan kolam penampungan di setiap tingkatan. Area camping yang terletak tak jauh dari curug membuat pengunjung bisa menikmati aliran air terjun yang menakjubkan di pagi hari.
Curug Ciastana berlokasi di Kampung Sinarmuda/Pasir Kadu, Desa Bojongkasih, Kecamatan Kadupandak, Kabupaten Cianjur. Tempat ini kerap menjadi pilihan favorit untuk berkemah dan menikmati keindahan alam.
Itulah tiga curug di Cianjur yang menawarkan area camping, memberikan pengalaman healing yang lebih sempurna. Ayo, siapkan tenda Anda dan nikmati keindahan alam Cianjur!
[…] BACA JUGA: 3 Curug di Cianjur dengan Area Camping, Sempurnakan Healing Anda […]